Tuesday, July 30, 2013

Hati2 beredarnya samsung galaxy s3 palsu | Cara Membedakanya




Hati2 beredarnya samsung galaxy s3 palsu | Cara Membedakanya



Teman teman yang mengikuti perkembangan gadget pasti tidak asing dengan Samsung Galaxy SIII. Ponsel paling gres dari samsung tersebut masih yang terbaik yang diproduksi Samsung. Namun, bagi teman teman yang berminat mau beli hape ini, harus hati-hati lho. Karena ternyata, dipasaran produk ini sudah ada kloningannya a.k.a aspal (asli tapi palsu) a.k.a KW!!

Ponsel abal abal ini hanya dibanderol 2 jutaan, kurang dari sepertiga harga Samsung Galaxy SII yang asli yang harganya mencapai 6,5 jutaan. Tak tanggung-tanggung, Galaxy S III palsu ini muncul dalam dua versi, yakni versi low-end dan high-end. Jika dilihat sekilas, kloningan Galaxy S III ini memang sangat mirip dengan produk aslinya, sehingga para pembeli yang tak teliti bisa tertipu.

Seperti yang telsetNews kutip dari Ubergizmo, Kamis (12/7), pada Galaxy S III versi low-end memiliki spesifikasi layar 4.7inchi WVGA (480�800 piksel), kamera belakang 5MP, kamera depan VGA, prosesor 1Ghz, 512MB RAM,HSDPA dan konektivitas WiFi, storage built- in 4GB, dan beroperasi dengan Android 2.3.

Sementara untuk versi high-end, tampil dengan spesifikasi layar ukuran 4.8 inchi dengan resolusi 1280X720piksel (bukan AMOLED), kamera belakang 8MP, kamera depan 1.3MP, prosesor 1.2GHz dual-core MT6577, 1GB RAM, jaringan GSM & WCDMA.

Selain itu perangkat ini memiliki internal storage sebesar 16GB, dan dilengkapi koneksi USB 2.0 port, 3.5mm headphone jack, beroperasi dengan Android 4.0, dan menggunakan baterai Li-on kapasitas 2.500 mAh.

Walaupun memiliki dimensi yang sama persis
dengan versi aslinya, yaitu 137�71�8.6mm, namun Galaxy S III palsu ini memiliki bobot yang lebih ringan sedikit dibandingkan versi original. Kloningan versi low-end ini dihargai USD272 pada Chinaecart.com.

Yang membedakan dengan versi originalnya adalah jika dilihat dari spesifikasinya, dan juga desainnya yang lebih tebal. Galaxy S III merupakan smartphone Android dengan OS Ice Cream Sandwich. Dengan desain yang ramping, smartphone dengan Micro SIM Card ini juga menawarkan fitur seperti S-Beam yang memungkinkan pengguna berbagi dokumen berukuran besar seperti video, dan S Voice yang mirip dengan asisten suara Siri yang ada di iPhone 4S.

Ponsel dengan prosesor Quadcore dan dapur
pacu 1,4 GHz tersebut, memiliki layar Corning Gorilla Glass 2 dengan ukuran 4,8 inci atau lebih besar 22% dari generasi sebelumnya, lebih tipis, dan lebih kuat 20% dari Galaxy S II.

BERIKUT CIRI SAMSUNG PALSU

Spoiler for Samsung Palsu

Spoiler for Kamera


Warna gambar kabur (tidak sesuai dengan warna asli), pecah Dan bila di lihat detail foto maka di bagian Model dan Manufacture tidak terdeskripsi alias "Kosong" Berikut adalah hasil gambar yang di ambil dari si palsu


Spoiler for Posisi Baterai


Pada Samsung Galaxy S3 Palsu ini, posisi Simcard dan Mmc terdapat di ATAS Baterai.
Berikut adalah Penampakan nya.


Spoiler for Ciri Lainya

Boot Loader : Pada Samsung Galaxy S3 Palsu ini, Pada saat Power button di nyalakan maka Loading nya sangat cepat terutama pada saat ICON Samsung muncul.

System : Pada Samsung Galaxy S3 Palsu ini,Baseband yang di gunakan adalah MAUI

Performance Test : Pada Samsung Galaxy S3 Palsu ini, saya mencoba melakukan performa test menggunakan Antutu Benchmark, Score tertinggi di dapat Hanya 6000.


CIRI SAMSUNG S3 ASLI

Spoiler for Samsung S3 Asli
Spoiler for Kamera


Kamera : Warna gambar sangat jernih,Dan bila di lihat detail foto maka di bagian Model dan Manufacture terdapat tulisan "GT-I9300 Dan manufactur nya Samsung" Berikut adalah hasil gambar yang di ambil dari si Asli


Spoiler for Posisi Baterai


Posisi Baterai : Pada Samsung Galaxy S3 Asli ini, posisi Simcard dan Mmc terdapat di BAWAH Baterai.
Berikut diatas adalah Penampakan nya.


Spoiler for Ciri Lainya

Boot Loader : Pada Samsung Galaxy S3 Asli ini, Pada saat Power button di nyalakan maka Loading nya Aga Lama,  terutama pada saat ICON Samsung muncul.

System : Pada Samsung Galaxy S3 Asli ini,Baseband yang di gunakan adalah I9300DXDLI5 "Baseband mungkin berbeda dikarenakan Sandi setelah I9300 merupakan sandi produksi negara. Overall pasti ada I9300 di awalan nya .

Performance Test : Pada Samsung Galaxy S3 Asli ini, saya mencoba melakukan performa test menggunakan Antutu Benchmark, Score tertinggi di dapat adalah 16891. Sangat berbeda jauh dengan yang palsu.

sumber | iniunic.blogspot.com | http://m.kaskus.co.id/thread/51e8e0b5f8ca17612f000008/hati2-beredarnya-samsung-galaxy-s3-palsu--cara-membedakanya/

No comments:

Post a Comment