Monday, June 3, 2013

Mengenal Raj Mohan Nair, Manusia Super yang Kebal Listrik Tegangan Tinggi


https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjW8E3LycL00qVNhNi79qjJZ297UY-DU9rYuB2nvZrSOXwE4Yk2-c3wQiVCRkw5XT-daz1fmiLhoBXPLwjorquq6AAAa2MB9KjZEW-vJMFHImN9iGe88PVXZFNSCpQkZj-KiLJgHBe6Jeg/s1600/a.jpg

Listrik sepersepuluh ampere sudah cukup untuk membunuh manusia biasa, tetapi bagi Raj Mohan Nair itu adalah hal biasa. Manusia konduktor ini mampu menahan beberapa ampere listrik melewati tubuhnya tanpa membahayakan sama sekali.

Mendapat julukan 'Electricity Mohan' atau 'Manusia Listrik', nama Raj sudah dikenal di seluruh dunia karena memiliki kekuatan super yang luar biasa. Jika sejumlah kecil listrik sudah dapat berakibat fatal bagi kebanyakan manusia, pria ini justru dapat bertahan tanpa cedera.

Tak ada kekuatan super di tubuhnya, tetapi jika sudah terhubung dengan sumber listrik, pria asal India ini dapat melakukan hal-hal luar biasa seperti menyalakan bola lampu atau blender hanya dengan meraih dua kabel dan membiarkan sejumlah besar arus listrik melewati tubuhnya, seperti dilansir Odditycentral, Selasa (4/6/2013).

Memang tak tampak sehebat superhero di dalam komik, tapi kemampuan yang dimiliki Raj jauh melebihi kemampuan tubuh orang lain. Jika kabel yang dipegang Raj menyentuh tubuh orang lain, listrik dapat menyebabkan gagal organ dan menghentikan jantung, tapi tidak bagi Raj.

Namun Raj tidak serta-merta memiliki kekuatan super tersebut. Ceritanya berawal ketika ia kehilangan ibu yang dicintainya di usia 7 tahun. Patah hati membuat Raj kecil mencoba bunuh diri dengan memanjat sebuah transformator dan meraih kabel aktif.

Ajaibnya, tak ada cedera apapun yang terjadi di tubuhnya. Saat itulah ia menyadari bahwa dirinya diberkati Tuhan. Sejak itu pula, Raj mengejutkan dunia dengan kekebalan tubuhnya terhadap listrik tegangan tinggi.

Tapi bagaimana pria ini mampu menahan hingga 10 ampere arus listrik tanpa celaka? Daniel Browning Smith menguji resistensi tubuh Raj untuk listrik menggunakan multimeter, dan menemukan bahwa tubuhnya 10 kali lebih tahan dibandingkan manusia rata-rata.

Meski matanya berkaca-kaca ketika dilewati arus listrik yang membuatnya buta sementara, tapi pria ini dapat menahan arus listrik yang cukup kuat untuk menyalakan sebuah hot-plate.






sumber | edan77.blogspot.com | health.detik.com/read/2013/06/04/112621/2264116/1202/mengenal-raj-mohan-nair-manusia-super-yang-kebal-listrik-tegangan-tinggi?991104topnews

No comments:

Post a Comment